FACHRORI: KEJURNAS DAYUNG BERIKAN DAMPAK POSITIF



Jambi (Humas Pemprov Jambi) – Gubernur Jambi, Dr.Drs.H.Fachrori Umar,M.Hum menyampaikan, penyelenggaraan kejurnas dayung tingkat PPLP di Provinsi Jambi tentunya akan memberikan dampak yang positif bagi olahraga dayung, khususnya olahraga dayung di Provinsi Jambi. Hal tersebut disampaikan Fachrori saat melakukan Jamuan Makan Malam bersama Ketua dan Kontingen Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Dayung antar Pusat Pendidikan Latihan Pelajar (PPLP) Tahun 2019, yang berlangsung di Auditorium Rumah Dinas Gubernur Jambi, Selasa (23/07) malam.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada Kementerian Pemuda dan Olahraga RI yang telah menunjuk Provinsi Jambi menjadi tuan rumah dayung ini, tentunya pemerintah dan masyarakat Jambi sangat bersyukur dan bangga karena Provinsi Jambi dipercaya untuk mengadakan event nasional,” ujar Fachrori.

“Tentunya, kejurnas dayung ini akan memberikan dampak yang positif bagi perkembangan olahraga dayung, khususnya olahraga dayung di Provinsi Jambi menjadi lebih baik lagi kedepannya sehingga bisa menorehkan prestasi yang membuat harum nama Provinsi Jambi,” lanjut Fachrori.

Fachrori mengungkapkan, Pemerintah Provinsi Jambi senantiasa menaruh perhatian terhadap pertumbuhan olahraga, khususnya olahraga dayung, karena merupakan salah satu upaya dalam mewujudkan generasi muda yang sehat, kuat dan dapat memberikan sumbangsih terhadap pembangunan di bidang olahraga.

“Kita harus terus mengembangkan wadah wadah dalam menyalurkan minat dan bakat para generasi muda di bidang olahraga, yang nantinya tentu akan sangat berdampak positif pada pembangunan bidang olahraga di daerah, khususnya bagi Provinsi Jambi sendiri,” ungkap Fachrori.

Fachrori juga menjelaskan, penyelenggaraan kejurnas dayung yang merupakan event olahraga nasional ini merupakan salah satu upaya untuk mendukung program pemerintah guna memasyarakatkan olahraga dan mengolahragakan masyarakat, khususnya dalam menumbuh kembangkan minat terhadap olahraga dayung.

“Semoga, event ini mampu memberikan virus positif dalam menularkan dan menumbuh kembangkan minat, rasa cinta dan rasa bangga terhadap olahraga dayung, sehingga dapat lebih mendorong lahirnya bibit bibit atlet yang berkualitas pada olahraga dayung, khususnya bagi Provinsi Jambi,” jelas Fachrori.

Deputi III Pembudayaan Olahraga, Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) RI, Dr.Raden Isnanta,M.Pd mengatakan, Kejurnas dayung ini merupakan salah satu upaya pemerintah dalam mengembangkan atlet melalui PPLP, PPLP-D dan (Sekolah Khusus Olahraga) SKO, serta sebagai bahan evaluasi dari hasil pembinaan yang selama ini telah dilakukan oleh PPLP, PPLP-D dan SKO dalam meningkatkan kemampuan atlet.

“Kita berupaya dalam menciptakan atlet yang berprestasi melalui PPLP, PPLP-D, dan SKO sebagai wadah dalam mengembangkan potensi atlet sejak usia dini. Event ini hendaknya kita jadikan momentum dalam mengevaluasi hasil pembinaan yang telah dilakukan, sehingga kedepannya kita lebih meningkatkan lagi metode pembinaan guna mencetak atlet atlet berprestasi,” terang Isnanta.

Isnanta juga mengajak seluruh masyarakat memposisikan olahraga menjadi bagian yang penting dalam kehidupan sehari hari, khususnya bagi generasi muda karena olahraga dapat membentuk karakter generasi muda yang bagus, khususnya membuat jasmani menjadi bugar dan menjauhkan diri dari hal hal yang negatif.

“Saya juga mengucapkan terima kasih kepada Bapak Gubernur Jambi dan Pemerintah Provinsi Jambi yang telah mempersiapkan diri secara baik untuk menjadi tuan rumah Kejurnas dayung antar PPLP tahun 2019, karena beberapa tahun yang lalu, arena dayung tersebut masih jauh dari kata layak, tapi kondisi saat ini sudah jauh berubah menjadi lebih indah dan telah dijadikan sebagai tempat wisata,” kata Isnanta. (Post Amirzan, Richi, foto: Adi Putra, video: Willy Sanu)