Kadiskepora Provinsi Jambi Serahkan Piala Futsal Gubernur CUP 2017

Kadiskepora Provinsi Jambi Serahkan Piala Futsal Gubernur Cup, Ini Juaranya

Sumber : http://jamberita.com/index.php/berita-jambi/item/3214-kadiskepora-provinsi-jambi-serahkan-piala-futsal-gubernur-cup-ini-juaranya

YouTube : https://youtu.be/WvFZJ3Un0VM

Instagram :
https://www.instagram.com/p/Bcv8AEMntgm/

Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Kadiskepora) Provinsi Jambi Wahyuddin serahkan piala sekaligus penutupan pertandingan futsal Gubernur Cup di Gedung Olahraga (GOR) Kota Baru Kota Jambi, Jum'at malam (15/12/2017).



Dikatakan Wahyuddin, melihat semangat para peserta futsal yang memperebutkan piala Gubernur Cup baik dari instansi maupun pelajar yang ikut serta tentu sejalan dengan semangat dan perhatian dari Gubernur Jambi Zumi Zola Zulkifli yang mendorong dan membangun sarana dan prasarana olahraga di Provinsi Jambi.



"Iya salah satunya, diperbaiknya GOR kota baru oleh Pak Gubernur Jambi pada tahun 2018 mendatang," kata Wahyuddin.



Hal itu dilakukan Gubernur Jambi untuk melengkapi, memperbaiki juga memfasilitasi para pencinta olahraga, khususnya agar kaum muda lebih menghidupkan olahraga, baik itu di cabor olahraga futsal, basket ball, voly ball dan cabor-cabor lainnya.



"Pertama-tama selaku pribadi dan atas nama pemerintah Provinsi Jambi mengucapkan rasa syukur dengan dilaksanakannya kejuaraan futsal antar pelajar dan OPD ini," ungkap Wahyuddin.



Karena di samping sebagai upaya kita dalam rangka meningkatkan kesehatan, juga sebagai cikal bakal pemain futsal yang memiliki kualitas baik dari teknik maupun keahlian lainnya.



Selain itu juga pelaksanaan kegiatan olahraga futsal ini adalah sebagai wahana untuk meningkatkan hubungan silaturahmi. Secara tidak langsung juga merupakan upaya untuk membentuk karakter insan yang sehat dan memiliki semangat juang kebersamaan yang tinggi.



"Sekaligus sebagai langkah strategis kita bersama dalam mengembangkan olahraga futsal di provinsi Jambi, dengan selesainya kegiatan ini saya ingin menyampaikan selamat kepada peserta yang telah berhasil menjadi juara, kepada yang belum jangan kecewa teruslah berlatih jadikan ini sebagai motivasi dan tekad berprestasi di lain waktu," jelas Wahyuddin.



Berikut nama-nama club peserta futsal yang raih juara Gubernur Cup, juara 1 SMA 11 Weror, juara 2 PGRI Ortiz, juara 3 SMA 10 Avatar, juara 4 SMA 5 Bokenka.



Selanjutnya juara pertama dari instansi diraih oleh Bank Indonesia (BI), juara 2 Mandiri Mikro, juara 3 Dishub Kota Jambi dan juara ke-4 Bank 9 Jambi.



Sementara untuk top scorer pelajar diraih Angga dengan mencetak 11 Goal dan dari instansi dijuarai oleh Gilang dengan mencetak 10 Goal. Terakhir juara terbaik direbut oleh club STM, Kedua Laskar dan Ketiga Yalika F.(afm).